Para mahasiswa antusias mengikuti kegiatan desain class yang diselenggarakan di IT Center. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan kreatvitas mahasiswa dalam menyusun suatu tulisan menjadi sebuah karya seni berupa desain. Kegitan ini dilaksana selama delapan pertemuan, untuk minggu pertama dilaksanakan pada tanggal 3-6 maret 2025, sedangkan minggu kedua dilaksanakan pada tanggal 10-13 maret 2025.

Sebagai tutor Dr. irpan ilmi, S.Hum, MM selalu berpesan bahwa “Ketika anda ingin memiliki desain yang menarik maka gunakanlah font, gambar/foto/animasi yang menarik dan jelas. Tidak boleh jadul, sehingga dapat memahami si pembaca atau orang yang melihat apa tujuan atau maksud yang disampaikan oleh si penulis”.

Di minggu pertama Dr. Irpan Ilmi menyampaikan pembelajaran cara menulis narasi yang baik dan benar sekaligus cara membuat ppt yang menarik. Dan untuk minggu kedua para mahasiswa diminta untuk praktek membuat narasi sekaligus ppt sesuai dengan arahan yang disampaikan oleh Dr. irpan Ilmi.

Kegiatan ini merupakan bagian dari program rutin kampus yang dirancang untuk mempersiapkan mahasiswa menghadapi tantangan global, baik dalam studi lanjut maupun di dunia kerja.

By admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *